LAGI, WARGA BERSWADAYA PERBAIKI JALAN DESA
Swara Ham Indonesia News,Com.Pammana Wajo
Lurah Pammana, Nasrullah Kadir, S. Or sedang berswadaya dan pimpin warganya perbaiki jalan.
Atas inisiatif Kepala Kelurahan Pammana, Nasrullah Kadir, S Or, maka warga yang ada di Lingkungan Sarasa dan LareE bergotong royong perbaiki jalan desa yang selama ini tak pernah diperhatikan pejabat Bupati ataupun pejabat Kelurahan sebelumnya.
Untuk itulah, warga di Kelurahan ini bersatu-padu memperbaiki jalannya sendiri, meskipun jalan tersebut harusnya di perhatikan Pemkab Wajo sebagai penggung jawab kemasyarakatan dì kabupaten tersebut.
Namun salah seorang tokoh masyarakat yang turut berswadaya mengharapkan semoga kepemimpinan Bupati yang baru terpilih menjadikan spirit bagi mereka agar bisa memperhatikan jalan tersebut sehingga dapat berdampak pada meningkatnya pendapatan masyarakat di daerah tersebut.
Salah seorang tokoh masyarakat lainnya menilai, bahwa dengan kepemimpinan Nasrullah Kadir sebagai Lurah Pammana selama ini cukup menjadi penyemangat warga untuk memperhatikan daerahnya sendiri.
"Sangat memalukan, jika pemerintah sangat peduli dengan warganya tetapi warga tersebut justru tidak memperhatikan daerahnya sendiri", kata M Yunus yang mengaku mengidolakan Lurah yang satu ini (baca: Nasrullah Kadir, S. Or - red)
Hal senada diungkapkan Jaya, salah seorang tokoh masyarakat yang turut berswadaya, bahwa dirinya mengaku bersemangat untuk berswadaya karena yang punya inisiatif adalah pak Lurah.
"Belum tentu warga Desa mau bersatu seperti sekarang, andai bukan Lurahnya bukan pak Ullah (panggilan akrab Lurah Pammana - red), "nilai Jaya serius.
Intinya, kata warga yang lain, sosok kepemimpinan seperti lurah yang satu ini menjadi idola semua warga, nilai Jaya mengunci perbincangannya.
Editor: A. Niah/ Abi.
Posting Komentar untuk "LAGI, WARGA BERSWADAYA PERBAIKI JALAN DESA"