🔊 Dalam menjalankan tugas jurnalistik, seluruh wartawan media online Swara HAM Indonesianews.com dibekali dengan Tanda Pengenal. Harap tidak melayani oknum-oknum yang mengatas namakan media online Swara HAM Indonesianews.com tanpa dilengkapi Tanda Pengenal           🔊 Segala tindakan pelanggaran Hukum yang dilakukan oleh wartawan Swara HAM Indonesianews.com menjadi tanggaungjawab yang bersangkutan

Kapolsek Nunukan Akan Bekerja Kembalikan Kepercayaan Masyarakat




Nunukan (swarahamindonesianews)

Sepekan sejak dilantik menjadi Kapolsek Nunukan, Iptu Sony Dwi Hermawan, SH, kini diperhadapkan pada tugas bagaimana mengembalikan kepercayaan masyarakat kepada institusi Polri.

Iptu Sony Dwi Hermawan, SH, yang dilantik pada Senin (10/10/2022) lalu bersama tiga Pejabat lainnya di Lingkungan Polres Nunukan, menegaskan bahwa saat ini, hal yang menjadi pokok dikedepankan adalah selain menjalankan tugas dan tanggung jawab utama sesuai tupoksi yang ada, misi yang tak kalah pentingnya untuk diperhatikan adalah bagaimana mengembalikan kepercayaan masyarakat itu.

"Memang tidak bisa instan, tapi kita akan berupaya maksimal sesuai petunjuk dan arahan pimpinan", jelas mantan Kanit Reskrimum Polres Tarakan itu.

Polsek Nunukan dengan Wilayah tugas sepanjang Pulau Nunukan (Kecataman Nunukan) dan Kecamatan Semenggaris di daratan besar, memang menjadi tantangan tersendiri, ditambah lagi dengan status sebagai wilayah perbatasan RI-Malaysia.

Sebagai wilayah Perbatasan yang rawan akan mobilitas tenaga kerja ilegal yang keluar masuk Indonesia-Malaysia, menurut Iptu Sony Dwi Hermawan, memang bukan menjadi tugas Kepolisian semata, tetapi menjadi tanggung jawab bersama seluruh institusi terkait.

Tugas Kepolisian disini jelas adalah untuk menegakan aturan dan ketentuan hukum ada terkait dengan tenaga kerja imigran ini", ungkapnya.

Iptu Sony Swi Hermawan sendiri merupakan merupakan salah satu anggota Polri yang sudah cukup lama bertugas di Nunukan. Sekitar 20 tahunan lah, katanya, bahkan sebelum Polres Nunukan terbentuk.

Dengan pengalaman yang sudah cukup panjang menapakkan kaki di bumi Nunukan, tentu menjadi modal tersendiri bagi Iptu Sony untuk dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai Kapolsek Nunukan. Selamat bertugas. (Shami/Muhammad Yusuf Ismail)

Posting Komentar untuk "Kapolsek Nunukan Akan Bekerja Kembalikan Kepercayaan Masyarakat"